Memperingati Tahun Baru Hijriah, Pemkab Buton Gelar Tablig Akbar

  • Jul 09, 2024
  • Diskominfosandi Buton
  • PEMDA BUTON

Takawa, Kominfo News- Pemerintah Kabupaten Buton gelar Tablig Akbar dalam memperingati Tahun baru Hijriah, 1 Muharram 1465H yang di rangkaikan dengan Launching Gerakan Sedekah 1000 dan Peresmian Pelatihan Qori/Qoriah di Desa Boneatiro, Kecamatan Kapontori Kabupaten Buton, Ahad 7 Juli 2024.

Pj Bupati Buton yang di Wakili Asisten Tata Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Buton, Alimani, SSos MSi menyampaikan Tahun Baru Islam merupakan moment yang sangat penting dalam peradaban Islam tentunya untuk mencapai perubahan yang lebih baik. 

Dikatakan peringatan 1 Muharam diharapkan menjadi refleksi untuk evaluasi diri sebagai peluang peningkatan spiritual, ukhuwah islamyah. 

"Menyambut tahun baru Islam tidak hanya tentang perayaan tapi juga kesempatan untuk evaluasi diri," katanya.

Pemerintah Kabupaten Buton berkomitmen untuk mendukung segala program untuk meningkatkan kualitas agama di daerah ini dengan harapan menjaga keamanan dan ketertiban dan berpartisipasi aktif dalam segala kegiatan pembangunan daerah. 

"Terimakasih untuk panitia atas terlaksananya kegiatan ini, terkhusus perangkat Desa Boneatiro, Kecamatan Kapontori dan atas nama Pemerintah Kabupaten Buton Kami mengucapkan Selamat Tahun Baru 1 Muharram 1446 Hijriah semoga kita selalu bersyukur dan mempunyai kepekaan sosial," tutupnya.

 

Kredit : FB Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Buton